GIANYAR, BALI EXPRESS – Mengantisipasi adanya banjir, dua drainase yang memotong ruas jalan di wilayah Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar diperbaiki. Arus lalulintas dialihkan,
Jalan Raya Bedulu hingga Jalan Raya Semabaung akan ditutup selama 24 jam, Rabu (7/10) untuk memperbaiki dua titik drainase yang memotong ruas jalan tersebut. Hal itu diungkapkan Perbekel Bedulu, I Putu Ariawan, Selasa (6/10).
Ia menyampaikan, perbaikan dua titik drainase tersebut sebagai langkah antisipasi musim hujan tiba. Sebab, pada dua lokasi itu memang kerap banjir ketika hujan turun. Terlebih jika tersumbat sedikit saja, air langsung naik ke jalan raya.
“Iya besok (hari ini) ada perbaikan drainase, satu di Jalan Raya Bedulu dekat lahan bekas kantor desa dan satunya lagi di Jalan Semabaung di tikungan menuju Banjar Mas, Bedulu,” paparnya.
Karena perbaikan yang harus membongkar jalan, membuat pihaknya mengalihkan arus lalulintas selama satu hari. Itu dilakukan hanya selama 24 jam dan berharap agar pengendara maupun masyarakat yang hendak menuju Gianyar dari arah Ubud, Tampaksiring atau sebaliknya untuk melintasi jalur alternatif yang sudah diarahkan oleh petugas.
Dengan pengalihan itu, Ariawan mohon permakluman bagi masyarakat yang hendak melintas. Sebab, langkahnya itu upaya penataan wilayah Bedulu menjelang musim hujan tiba.
“Selama ini di sekitar wilayah Uma Telaga selalu banjir. Selain got mampet akibat pendangkalan, juga adanya kiriman air hujan dari utara desa tetangga, serta sebagian air hujan di Desa Adat Bedulu, bermuara di sini (Uma Telaga),” sambungnya.
Terkait rencana penutupan jalan itu, Ariawan mengungkapkan rencana perbaikan drainase dan trotoar di daerah tersebut akan dikerjakan mulai pukul 08.00 Wita.
“Pengerjaannya dilakukan 24 jam. Karena itu kami dari Pemerintahan Desa Bedulu, mohon kerjasama dan pengertiannya, karena akan dilakukan rekayasa dan pengalihan lalu lintas sementara,” tegasnya.
Dijelaskan, rekayasa dan pengalihan lalu lintas sudah diawali dengan koordinasi dengan jajaran Polantas Polres Gianyar. Dimulai dari wilayah Semabaung hingga di wilayah Teges Desa Peliatan Kecamatan Ubud. Serta pengalihan dari jalur Tampaksiring ke Gianyar .
Untuk jalur dari Gianyar menuju Ubud, akan dialihkan mulai dari Semabaung ke selatan menuju Blahbatuh, dan di pertigaan Sakah ke utara melewati Desa Mas. Demikian juga sebaliknya, untuk menghindari perlintasan jalan di Uma Telaga yang akan dilakukan pembongkaran drainase yang ada di bawah jalan raya tersebut.
Selanjutnya pelintas jalan dari Tampaksiring menuju Kota Gianyar, bisa melalui perempatan Desa Pejeng Kecamatan Tampaksiring ke timur. Untuk jenis kendaraan keluarga bisa melewati Dusun Banjar Mas Desa Bedulu, selanjutnya menuju Semabaung dan Gianyar.
Sedangkan untuk jenis kendaraan besar, seperti truk maupun bus dengan ukuran besar, diimbau untuk melintas dari Pejeng menuju perempatan Bedulu ke barat melewati Teges ke selatan.
Demikian juga sebaliknya, kendaraan tonase tinggi dari Gianyar melalui Desa Sakah, Mas dan Dusun Teges Peliatan ke timur. Di perempatan Bedulu lalu menuju utara.
Ariawan berharap, setelah perbaikan, warga setempat maupun pengusaha di sekitar lokasi tidak lagi keluhkan gangguan banjir. Selain itu, pengendara yang selalu melintasi di area itu tidak lagi terganggu perjalanannya.