BANGLI, BALI EXPRESS- Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar terpilih menjadi ketua umum (ketum) KONI Bangli periode 2022-2026. Hal itu diputuskan dalam Musorkab KONI Bangli yang dilaksanakan di ruang rapat RSUD Bangli, Selasa (31/1). Diar terpilih secara aklamasi.
Pimpinan sidang Achmad Agus Tahar Erdianto membenarkan bahwa Diar terpilih secara aklamasi. Dari 36 cabang olahraga (cabor) yang terdaftar di KONI Bangli, sebanyak 29 menyatakan dukungannya kepada Diar, sedangkan tujuh cabor lainnya yang tergolong baru, tidak hadir saat Musorkab. “Semua cabor yang hadir (29 cabor) mengusulkan Diar. Sehingga jadi calon tunggal. Sudah sah karena dukungan lebih dari 50 persen,” terang Agus Tahar usai Musorkab.
Diar sebenarnya tidak mencalonkan diri, tapi mendapat dukungan dari mayoritas cabor. Ia pun menyatakan bersedia memimpin KONI hingga tahun 2026. Diar menggantikan Sang Kompyang Suarjaksa yang jabatan berakhir 2022. Namun karena ada hajatan Porprov Bali, sehingga diperpanjang hingga 28 Januari 2023.
Setelah ditetapkan sebagai ketua umum, selanjutnya, Diar menyusun keanggotaan sesuai formasi yang ada. Baru mohon SK ke KONI Bali.
Dikonfirmasi terpisah, Diar berkomitmen membawa KONI Bangli ke arah lebih baik. Untuk mencapai hal itu, langkah awal yang akan dilakukan adalah memperbaiki manajemen. Diar akan selektif menentukan orang-orang yang duduk sebagai pengurus. “Saya akan mengajak yang mau bekerja, tidak sekadar numpang nama menjadi pengurus,” tegas Diar.
Ke depan, pihaknya juga akan terus berupaya menggali bibit atlet. Mereka yang memiliki potensi segera diberikan pembinaan. Demikian pula yang memang sudah berprestasi terus dikembangkan. “Saya ingin KONI itu terlibat di semua event olahraga Bangli supaya ketika ada atlet berbakat, kita bisa ambil, lakukan pembinaan,” tegas Diar. (wan)