SINGARAJA, BALI EXPRESS — Kegiatan Jumat Curhat kembali digelar Polres Buleleng pada Jumat (17/3) pagi. Kali ini acara dilangsungkan di Kelurahan Liligundi. Dalam kegiatan tersebut, masyarakat Liligundi pun mengeluhkan kondisi parkir Pasar Buleleng yang kurang tertib dan semrawut, sehingga membahayakan warga dan pengendara yang melintas.